1. Jangan terlalu banyak makan pada saat malam hari
Salah satu hal yang menyebabkan anda sulit tidur di malam hari yaitu makan yang berlebihan. Jika anda ingin bisa tidur nyenyak maka usahakan makan malam tidak lebih dari jam 19.00. perut yang penuh menyebabkan tubuh anda masih melakukan proses metabolism, jadi tubuh belum bisa beristirahat. Meskipun anda tidak memakan makanan berat tapi usahakan juga mengurangi konsumsi makanan ringan waktu malam hari.
2. Jangan melakukan aktivitas yang menguras pikiran dan mental anda menjelang waktu tidur
Aktivitas atau pekerjaan yang membutuhkan pemikiran yang berat dapat menyebabkan anda sulit tidur. Bahkan debat yang dilakukan pada malam hari pun menyebabkan hal yang sama. Jadi, jangan membiarkan hal tersebut dilakukan setelah jam 20.30.
3. Mandilah dengan air panas
Kegiatan ini dapat membantu tubuh anda menjadi rileks sehingga anda dapat tidur dengan nyenyak. Anda dapat melakukan hal ini 1 jam sebelum tidur.
4. Minumlah susu panas
Dengan melakukan hal ini anda akan mendapati tubuh anda terasa rileks dan dapat tidur nyenyak. Hal ini akan didukung dengan mematikan lampu kamar anda pada saat ingin tidur dan usahakan anda sudah di kamar setengah jam dari waktu yang telah anda tentukan untuk tidur.
5. Gunakan wewangian atau music slow sebagai pengantar tidur
Anda bisa memakai parfum atau aroma terapi untuk membuat tubuh anda menjadi lebih tenang, selain itu anda juga bisa menggunakan music slow sebagai pengantar tidur yang membuat anda merasa lebih rileks.
6. Membaca buku
Pengantar tidur yang baik biasanya adalah dengan membaca buku, tapi jangan membaca buku yang memberatkan pikiran seperti buku cerita romantis, bacalah buku yang memuat hal-hal inspiratif.
7. Rasakanlah tubuh Anda
Jika anda sudah berada di tempat tidur maka rasakan tubuh anda. Ini dapat membantu anda untuk menyadari bahwa anda telah siap untuk tidur
8. Mengatur nafas
Menarik nafas yang dalam dan mengaturnya dapat membuat Anda terbiasa dan sama halnya dengan saat Anda tidur nyenyak.
9. Menulis buku harian (diary)
Menulis buku harian menjelang tidur juga dapat membuat Anda menikmati tidur yang nyenyak. Mengapa tidak? Dengan menulis buku harian, Anda seolah-olah sedang mendownload pikiran Anda dan akan meringankan pikiran Anda sehingga dapat tenang dan tidurpun menjadi nyenyak.
POSTING BERKAITAN
masih 0 komentar untuk Cara Tidur Nyenyak Siang Ataupun Malam Hari
Posting Komentar